PADANG, RADARSUMBAR.COM – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Kelas II Minangkabau Padang Pariaman memprakirakan sejumlah wilayah di Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) berpotensi diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang disertai petir pada Sabtu, 20 September 2025.
Dalam prakiraan cuaca yang berlaku sejak Sabtu pukul 07.00 WIB hingga Minggu, 21 September 2025 pukul 07.00 WIB tersebut, wilayah yang berpotensi hujan petir antara lain Kabupaten Pasaman, Kabupaten Agam, Kabupaten Padang Pariaman, Kabupaten Tanah Datar, Kota Padangpanjang, dan Kota Padang.
Sementara itu, wilayah lain seperti Kabupaten Lima Puluh Kota, Kota Payakumbuh, Kabupaten Solok, Kabupaten Sijunjung, Kabupaten Dharmasraya, dan Kabupaten Solok Selatan diperkirakan diguyur hujan sedang hingga lebat.
Adapun beberapa daerah lain seperti Kota Bukittinggi, Kota Pariaman, Kabupaten Pesisir Selatan, serta Kepulauan Mentawai, diprakirakan mengalami cuaca cerah berawan hingga berawan tebal pada pagi hingga siang hari, meskipun tetap berpotensi hujan pada sore dan malam hari.
Suhu udara di Sumatera Barat berkisar antara 18 hingga 31 derajat Celsius, dengan kelembaban udara relatif tinggi mencapai 96–100 persen di beberapa daerah. Kecepatan angin diprakirakan 5–20 km/jam yang umumnya bertiup dari timur ke barat.
BMKG mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi hujan lebat yang dapat disertai kilat dan angin kencang di sejumlah wilayah, khususnya pada siang hingga malam hari. (rdr)






