PADANG

Pemuda di Padang Curi Motor dengan Modus Pura-pura Bantu Korban

0
×

Pemuda di Padang Curi Motor dengan Modus Pura-pura Bantu Korban

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi penangkapan. (Foto: Istimewa)
Ilustrasi penangkapan. (Foto: Istimewa)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Polisi menangkap pelaku perampasan motor dengan modus berpura-pura membantu korban dan membeli sabu-sabu.

Pelaku berinisial MZS (18) itu ditangkap berdasarkan laporan polisi nomor LP/B/42/VI/2023/Reskrim/Polsek Lubuk Begalung/Polresta Padang/Polda Sumbar.

Selain itu, MZS juga sudah masuk ke dalam daftar target operasi (TO) Sikat Singgalang 2023.

“Pelaku ditangkap pada Jumat (28/7/2023) lalu di Jalan Lintas Padang-Solok, saat sedang dalam truk,” kata Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Lubuk Begalung, Kompol Mochammad Rosidi, Sabtu (29/7/2023) siang.

Rosidi mengatakan, pelaku MZS merampas motor dengan berpura-pura membantu korban yang mengalami mati motor.