PASAMAN

Eks Ketua DPRD Pasaman Tewas Tertimpa Alat Berat Saat Antar Bantuan Bencana

0
×

Eks Ketua DPRD Pasaman Tewas Tertimpa Alat Berat Saat Antar Bantuan Bencana

Sebarkan artikel ini

PASAMAN, RADARSUMBAR.COM – Mantan Ketua DPRD Pasaman, Syahrizal Yusuf, meninggal dunia setelah tertimpa alat berat di Simpang Alahan Mati, Kabupaten Pasaman, Rabu (3/12/2025).

Peristiwa nahas itu terjadi ketika Syahrizal dalam perjalanan untuk mengantarkan bantuan bagi warga terdampak bencana.

Kasat Lantas Polres Pasaman, Iptu Afrizal, menjelaskan bahwa korban turun dari mobil untuk melihat sumber kemacetan yang terjadi di lokasi. Saat itu, sebuah alat berat yang sedang diangkut truk tronton tiba-tiba terjatuh.

“Kejadian bermula ketika truk Mitsubishi Fuso BA 8860 WU yang membawa alat berat berhenti di tanjakan karena diduga sambungan gardannya terlepas,” kata Afrizal, Kamis (4/12/2025).

Pengemudi truk kemudian menyalakan alat berat dan menancapkan breket ke jalan untuk menahan kendaraan. Namun ketika turun untuk melepas tali pengikat, truk tiba-tiba mundur.

Gerakan mundur itu membuat alat berat menabrak beberapa kendaraan di belakangnya, yaitu truk Canter BA 8690 LX, pick up Mitsubishi L-300 BA 8258 MA, dan sepeda motor Honda Beat BA 6574 DA.

Pada saat bersamaan, alat berat tersebut jatuh ke sisi kiri jalan dan menimpa Syahrizal Yusuf yang sedang berjalan kaki. Korban meninggal dunia di lokasi kejadian.

“Benar, korban meninggal dunia karena tertimpa alat berat itu,” ujar Afrizal.

Syahrizal Yusuf, yang pernah menjabat Ketua DPRD Pasaman periode 2009–2014, diketahui tengah menuju lokasi bencana untuk menyalurkan bantuan saat tragedi itu terjadi. (rdr)