BERITA

Hujan Deras dan Banjir? Ini Tips Aman Lewati Genangan Air Bagi Pengendara Motor

0
×

Hujan Deras dan Banjir? Ini Tips Aman Lewati Genangan Air Bagi Pengendara Motor

Sebarkan artikel ini
Motor mogok saat menerobos banjir. (Foto: Ist)

JAKARTA, RADARSUMBAR.COM – Pakar otomotif dari Institut Teknologi Bandung, Yannes Martinus Pasaribu, mengingatkan pengendara sepeda motor untuk berhati-hati saat menghadapi banjir. Ia menekankan bahwa pilihan paling aman adalah menghentikan kendaraan dan berteduh saat hujan deras atau genangan mulai tinggi.

Yannes menjelaskan, nekat menerobos genangan tanpa mengetahui kedalamannya dapat menyebabkan air masuk ke ruang bakar, sehingga mesin motor bisa mati mendadak.

Jika terpaksa melewati genangan, pengendara disarankan:

  • Gunakan gigi rendah
  • Pertahankan putaran gas konstan hingga motor keluar dari genangan

“Jangan lepas gas di tengah genangan, karena risiko air masuk ke knalpot atau filter udara meningkat, dan mesin bisa mogok parah,” jelasnya.

Apabila motor sudah mogok karena terendam, Yannes menekankan untuk tidak menyalakan mesin langsung, melainkan ganti busi, filter udara, dan kuras oli terlebih dahulu.

“Keselamatan lebih penting daripada memaksakan kendaraan menerobos genangan,” pungkasnya. (rdr/ant)