BOLA, RADARSUMBAR.COM – Laga seru bakal tersaji di Stadion H. Agus Salim, Padang, Senin (3/11/2025) malam. Tuan rumah Semen Padang FC akan menjamu Arema FC pada pekan ke-10 BRI Super League 2025–2026.
Pertemuan kedua tim ini dipimpin wasit Nendri Rohaendy, dengan asisten Ruslan Waly dan Fajar Sigit Prasetyo.
Sementara Ginuan Rahman Latief bertugas sebagai pengawas pertandingan, dibantu Adil Azmi sebagai VAR dan Azwardin Lubis sebagai AVAR.
Pelatih Dejan Antonic yang kali ini masih di-karetaker-kan oleh FX Yanuar menurunkan skuad terbaiknya untuk mengamankan tiga poin di kandang.
Di bawah mistar, posisi kiper dipercayakan kepada Arthur Augusto Da Silva. Lini belakang diisi oleh Leo Guntara, Angelo Meneses, Rui Rampa dan Zidane Pramudya Afandi.
Sementara, lini tengah diisi Ripal Wahyudi, Pedro Matos dan Alhassan Wakasso. Mereka akan membantu Cornelius Steward serta Amando Oropa di sisi sayap dan Bruno Gomes sebagai juru gedor.
Pertandingan ini diprediksi berjalan ketat. Semen Padang FC berambisi memutus tren negatif dan keluar dari zona bawah klasemen, sementara Arema FC datang ke Padang dengan target mencuri poin demi memperbaiki posisi di papan tengah.
Kick-off laga dijadwalkan pukul 19.00 WIB di Stadion H. Agus Salim, Padang, dan akan disiarkan langsung melalui Indosiar serta platform Vidio. (rdr)





