JAKARTA, RADARSUMBAR.COM – Ketua Umum PSSI Erick Thohir resmi melepas Timnas U-17 Indonesia yang akan berlaga di Piala Dunia U-17 2025 di Qatar. Turnamen ini akan berlangsung pada 3–27 November 2025.
Dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, Rabu (15/10) malam, Erick menyampaikan pesan dari Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, yang mengimbau para pemain muda Indonesia untuk menunjukkan jati diri bangsa di panggung dunia.
“Bapak Presiden menyampaikan salam, melalui Pak Setkab. Kasih lihat jati diri bangsa kita, apalagi kalian sudah berkorban jauh dari keluarga dan sekolah,” ujar Erick.
Erick juga menekankan bahwa perjuangan panjang selama dua tahun membuahkan hasil saat Timnas U-17 berhasil lolos kualifikasi dan mencatat sejarah baru.
“Kalian sudah membuktikan bisa lolos. Tim senior belum maksimal, tapi kalian bisa jadi mata air, memberi harapan baru.”
Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga semangat dan kekompakan sebagai satu tim, termasuk saat menghadapi lawan-lawan kuat seperti Brasil.
“Siap lawan Brasil? Siapa tahu seri, itu yang kita mau. Zambia? Lawan! Honduras? Lawan! Tunjukkan fighting spirit kalian. Jangan mau diadu domba, kita tim!”
Erick menyebut keberhasilan ini tidak lepas dari komitmen PSSI membina pemain sejak usia dini, demi melahirkan generasi emas sepak bola Indonesia.
Jadwal Timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 (Grup H):
vs Zambia – 4 November 2025
vs Brasil – 7 November 2025
vs Honduras – 10 November 2025. (rdr/ant)





