BOLA, RADARSUMBAR.COM – Penasihat Semen Padang FC (SPFC), Andre Rosiade, memastikan bahwa pelatih baru tim Kabau Sirah akan diumumkan dalam beberapa hari ke depan.
Hal itu disampaikannya saat membuka turnamen sepakbola kelompok umur di Kota Pariaman, Rabu (8/10/2025).
“Kita tetap optimis, Insya Allah dalam tiga hari ini pelatih baru akan diumumkan,” ujar Andre.
Menurutnya, keterlambatan pengumuman resmi pergantian pelatih disebabkan karena Eduardo Almeida baru sampai di Padang pada Selasa (7/10/2025) malam setelah menjalani masa libur.
“Edu baru datang kemarin karena dia libur. Hari ini akan ada pengumuman resmi,” jelas Andre.
Sementara itu, nama Bernardo Tavares sempat dikaitkan dengan kursi pelatih Semen Padang FC. Beberapa hari lalu, nama Tavares sendiri digaungkan oleh suporter tim Kabau Sirah di media sosial.
Namun Andre Rosiade menegaskan, mantan pelatih PSM Makasar itu belum bisa bergabung lantaran masih menyelesaikan sengketa dengan klub lamanya.
“Setelah laga lawan Persita, kami langsung menghubungi Tavares. Tapi, untuk sementara beliau tidak bisa melatih karena sedang menyelesaikan urusan dengan klub lama.”
“Kalau dipaksakan, nanti bisa bermasalah dengan FIFA,” terang Andre.
Semen Padang FC dijadwalkan menghadapi Bhayangkara FC pada laga selanjutnya. Andre menegaskan tim tetap optimis menatap pertandingan tersebut meski tengah mengalami perubahan di jajaran pelatih. (rdr)




