PARIAMAN

Peduli Ekonomi Warga, Pemko Pariaman Bagikan Beras untuk Tukang Ojek

1
×

Peduli Ekonomi Warga, Pemko Pariaman Bagikan Beras untuk Tukang Ojek

Sebarkan artikel ini
Wako Pariaman Yota Balad menyerahkan bantuan beras gratis ke tukang ojek. (Foto: Ist)

PARIAMAN, RADARSUMBAR.COM – Dalam upaya menjaga stabilitas harga pangan dan mengendalikan inflasi, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Pariaman yang dipimpin Wali Kota Yota Balad membagikan bantuan beras gratis kepada para tukang ojek, Selasa siang (2/9/2025).

Pembagian beras berlangsung di halaman Kantor Dinas Perhubungan Kota Pariaman, Kompleks Terminal Jati, Kecamatan Pariaman Tengah.

Wali Kota Yota Balad mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di tengah tantangan ekonomi yang sedang melanda, sekaligus sebagai bentuk perhatian pemerintah terhadap masyarakat kecil.

“Kami memahami bahwa saat ini memenuhi kebutuhan pokok seperti beras bukanlah hal yang mudah. Karena itu, hari ini kami memberikan bantuan beras kepada para tukang ojek di Kota Pariaman, sebagai bentuk kepedulian serta upaya menekan laju inflasi,” ujar Yota Balad.

Ia juga menjelaskan bahwa langkah ini merupakan tindak lanjut dari arahan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian dalam pertemuan virtual bersama seluruh kepala daerah yang digelar pada pagi hari yang sama. (rdr/rudi)