BERITA

Kecelakaan Pesawat Latih di Bogor, Marsekal Pertama TNI Fajar Adriyanto Gugur

0
×

Kecelakaan Pesawat Latih di Bogor, Marsekal Pertama TNI Fajar Adriyanto Gugur

Sebarkan artikel ini
Petugas mengevakuasi pesawat latih di kawasan TPU Astana, Ciampea, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (3/8/2025). (ANTARA/M Fikri Setiawan)

BOGOR, RADARSUMBAR.COM – Sebuah pesawat latih sipil jenis Microlight Fixedwing Quicksilver GT500 milik Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) jatuh di kompleks Tempat Pemakaman Umum (TPU) Astana, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor pada Minggu pagi. Pesawat yang lepas landas dari Lanud Atang Sendjaja untuk latihan profisiensi ini mengalami ketidakstabilan sejak awal dan akhirnya menukik ke tanah.

Saksi mata, petugas TPU Hidayat, mengatakan pesawat sudah oleng sebelum jatuh. Dari dua awak di pesawat, satu dinyatakan meninggal di lokasi, yaitu Marsekal Pertama TNI Fajar Adriyanto, seorang penerbang tempur F-16 dan alumnus Akademi Angkatan Udara 1992. Rekan satu pesawat, Roni, selamat dan mendapat perawatan medis.

Lokasi kecelakaan kini telah diamankan aparat gabungan TNI AU dan pihak terkait. Jenazah Marsma Fajar disemayamkan di RSAU Lanud Atang Sendjaja. TNI AU menyampaikan duka cita mendalam atas kepergian sosok pilot berpengalaman tersebut, yang pengabdiannya menjadi inspirasi bagi generasi penerus. (rdr/ant)