AGAM

Atasi Kekeringan, Warga Nagari Batu Taba Agam Gelar Shalat Istisqa

0
×

Atasi Kekeringan, Warga Nagari Batu Taba Agam Gelar Shalat Istisqa

Sebarkan artikel ini
ilustrasi kekeringan. (dok. istimewa)
ilustrasi kekeringan. (dok. istimewa)

LUBUKBASUNG, RADARSUMBAR.COM – Setelah berbulan-bulan tidak diguyur hujan, masyarakat di Nagari Batu Taba, Kecamatan Ampek Angkek, Agam melaksanakan Shalat Istisqa untuk memohon kepada Allah SWT mendatangkan hujan.

Shalat Istisqa ini sudah digelar di beberapa daerah di Kabupaten Agam seperti Baso, Pasia, Lasi dan lainnya.

Wali Nagari Batu Taba, Rahmat Hidayat menyebut hujan tak kurun dalam kunjung waktu yang lama sehingga wilayahnya dilanda kekeringan dan warga kesulitan mendapat air bersih.

“Dijadwalkan pelaksanaan salat pada Kamis mendatang di Lapangan Batu Taba,” ungkap salah satu wali nagari termuda di Agam tersebut, Selasa (22/7).

Sebelum pelaksanaan shalat, Wali Nagari juga meminta warga untuk terlebih dahulu berpuasa selama tiga hari.

“Kita mengimbau seluruh warga kita untuk ikut dan berharap hujan segera turun,” ungkapnya.

Pantauan di lapangan, saat ini warga terutama petani kesulitan mendapat air dan berdampak kekeringan terhadap puluhan hektar lawan pertanian.

Lahan pertanian tampak retak-retak, jika hujan tak kunjung turun, dapat dipastikan para petani akan gagal panen.

Sebelumnya, Bupati Agam Benni Warlis juga mengimbau kepada warga dan petani untuk tetap berusaha memaksimalkan hasil panen meski dalam keadaan cuaca kemarau.

“Pertama tentu kita berserah diri dan meminta kepada Allah SWT, Sholat Istisqa minta hujan dan berupaya mengikuti langkah sawah pokok murah yang terbukti masih bisa menghasilkan padi,” kata Bupati. (rdr/ant)